Sunday, August 6, 2017

PANDUAN MEMBUAT EMAIL GMAIL UNTUK PEMULA STEP BY STEP

Pada artikel ini akan kita bahas tentang panduan bagaimana cara membuat sebuah akun email. Email sendiri merupakan aplikasi internet yang digunakan untuk mengirim surat secara elektronik. Kelebihan email dibandingkan dengan cara mengirim surat secara konvensional, dengan menggunakan email memungkinkan penggunanya juga bisa mengirim dokumen berupa teks, video, audio, dan data-data penting lainnya dalam waktu singkat.

Akun email itu sendiri dapat kita miliki secara gratis ataupun berbayar, dan di artikel ini saya hanya akan membahas panduan cara membuat email yang gratisan. Beberapa penyedia layanan email gratis yang paling terkenal dan paling banyak digunakan adalah Gmail.com, Yahoo.com, dan Hotmail.com. Pada artikel kali ini yang akan kita bahas yaitu tentang cara membuat akun email Gmail.com.

Langsung saja kita bahas step by step dari awal...

1.   Pada tahap pertama, langsung saja buka situs gmail.com

2.   Setelah situs gmail.com terbuka, maka akan langsung diarahkan pada laman Sign In, pada tahapan ini, klik tulisan More Options lalu klik tombol Create Account.



3.   Tahap selanjutnya setelah menekan tombol Create Account, adalah mengisi form pendaftaran. Silahkan isi seluruh kolom pada form yang tersedia dengan data yang anda miliki, adapun data yang harus di isi adalah :
Ø  Nama: isi dengan nama lengkap Anda, nama depan dan nama belakang
Ø  Pilih nama pengguna Anda: isi dengan alamat email yang Anda inginkan
(misalnya: romeodicaprio88@gmail.com)
Ø  Buat sandi: isi dengan sandi yang tidak mudah ditebak, tapi mudah Anda ingat
Ø  Konfirmasi sandi Anda: ulangi memasukkan sandi Anda sebelumnya
Ø  Tanggal lahir: isi dengan tahun, bulan, dan tanggal kelahiran Anda
Ø  Gender: pilih yang sesuai dengan jenis kelamin Anda
Ø  Ponsel: isi dengan nomor HP Anda untuk keamanan
Ø  Alamat email saat ini: biarkan saja kosong
Ø  Lokasi: pilih sesuai dengan negara tempat Anda tinggal, misalnya Indonesia
Ø  Centang kolom menyetujui persyaratan dan kebijakan dari Google
Ø  Klik tombol “Next Step“ atau "Langkah Selanjutnya"



4.   Setelah Anda klik Langkah berikutnya, maka akan muncul halaman yang menampilkan Pop up yang berisi informasi menganai Privacy dan Persyaratan. Scroll atau tarik ke bawah informasi tersebut hingga ke bawah, lalu klik tombol "I AGREE" atau “SAYA SETUJU


5.  Pada tahapan akhir pembuatan akun gmail ini adalah akan muncul tampilan Halaman Selamat datang! Pada tahapan ini yang perlu di lakukan adalah mengklik "Continue To Gmail" atau "Lanjutkan ke Gmail"




Akun Gmail sudah bisa digunakan

Demikian panduan cara membuat akun email melalui gmail.com, mudah-mudahan bermanfaat. Terima kasih telah berkunjung ke Blog Iman Zamonano

No comments:

Post a Comment

5 MASALAH BESAR DI INDONESIA

Ilustrasi Indonesia Menangis Indonesia negara kepulauan terbesar di Dunia, terdiri dari berbagai macam suku bangsa, ras, bahasa, ada...